Taman Rekreasi Wonderia Semarang: Taman Bermain Terbesar dan Terpopuler di Semarang dan Jawa Tengah
Special Wisata Semarang. Liburan akan terasa lengkap dan menyenangkan jika membawa serta keluarga tercinta. Jika Anda berniat untuk memboyong keluarga berlibur ke kota Semarang, jangan lewatkan untuk menikmati Taman Rekreasi Wonderia. Wisata taman bermain terpopuler di Semarang tersebut merupakan taman bermain terbesar di Jawa Tengah. Termasuk paling tersohor, karena objek wisata ini menyediakan aneka macam permainan yang akan membuat liburan Anda menyenangkan dan berkesan.
Wahana Taman Rekreasi Wonderia
Harapannya, berlibur akan membawa keceriaan bagi semua. Taman Rekreasi Wonderia menjadi tempat wisata yang paling dikunjungi di Semarang, karena banyak kegiatan wisata seru dan menarik yang bisa Anda dan keluarga nikmati di sini, diantaranya yaitu;
- Super Rally
- Typhoon Coaster
- Boom Boom Car
- Merry Go Round
- Kiddy Boat
- Space Gyro
- Ghost House, dan lain sebagainya
Salah satu wahana terfavorit di Taman Rekreasi Wonderia, Semarang adalah Ghost House. Di spot ini Anda dapat menguji nyali dengan melihat penampakan hantu-hantu.
Setelah Anda puas menikmati wahana permainan, saatnya Anda mengisi bahan bakar alias makan. Tidak perlu melangkah keluar objek wisata, pasalnya di kawasan wisata ini juga tersedia fasilitas tempat makan atau warung yang menyediakan aneka makanan dan minuman.
Selain itu, di sini juga terdapat toko-toko yang menjual berbagai macam cenderamata dan oleh-oleh khas Semarang. Seru dan komplit sekali, bukan? Satu lokasi wisata untuk tempat bersenang-senang luar dalam bersama orang-orang tercinta, ya di Taman Rekreasi Wonderia, Semarang!
Taman Bermain Terbesar dan Terpopuler di Semarang dan Jawa Tengah |
Harga Tiket Masuk Taman Rekreasi Wonderia Semarang
Taman Rekreasi Wonderia, Semarang buka setiap hari dari mulai jam 09.00 sampai jam 22.00 WIB. Khusus pada saat weekend dan hari libur nasional, objek wisata keluarga paling favorit di kota Semarang ini buka sampai jam 23.00 WIB. Ada dua macam tiket yang bisa Anda tebus untuk bisa mengantarkan Anda masuk ke kawasan wisata ini. Harga tiket masuk wonderia Semarang berikut ini:
- Workday (Senin-Sabtu) Rp 9.000 per orang.
- Minggu dan Hari libur nasional Rp 10.000 per orang.
Rute Lokasi Taman Rekreasi Wonderia
Taman Rekreasi Wonderia terletak di Jalan Sriwijaya No 29, Semarang, tepatnya berseberangan jalan dengan Perpustakaan Daerah Jawa Tengah. Uniknya lagi, objek wisata ini juga berdekatan dengan objek wisata terkenal di Semarang lainnya, seperti Taman Budaya Raden Saleh (TBRS) dan dekat dengan Hotel Royal Phoenix. Itulah mengapa Taman Rekreasi Wonderia termasuk tempat wisata yang strategis, karena berada di tengah-tengah keramaian kota Semarang. Rute menuju ke Taman Rekreasi Wonderia pun sangat mudah. Anda bisa menuju ke sini menggunakan kendaraan pribadi maupun umum.
Taman Rekreasi Wonderia memang layak dinobatkan sebagai tempat wisata keluarga terfavorit di Semarang. Selain tersedianya aneka wahana dan fasilitas, biaya masuknya pun relatif terjangkau. Tidak perlu menunggu banyak uang dulu untuk bisa berlibur ke sini. Selain itu, bagi Anda yang tidak membawa kamera untuk mengabadikan moment seru di sini, tenang, di tempat wisata ini terdapat jasa foto keliling yang bisa Anda manfaatkan dengan sebaik-baiknya.